SEMPOR (KebumenUpdate.com) – Selain meletakkan batu pertama pembangunan Masjid KH Abu Dardiri Ponpes Al Kamal Kuwarasan, Mohammad Yahya Fuad dan Lilis Nuryani juga melakukan hal yang sama di Desa Selokerto Kecamatan Sempor, Jumat sore 10 Januari 2025. Tepatnya berada di sisi utara Jalan Yos Sudarso yang nantinya akan dibangun SPBU milik PT Aneka Bangun Sarana (Tradha Group).
“Ini merupakan SPBU ke-5. Sebenarnya izinnya sudah turun tiga tahun yang lalu bersamaan dengan SPBU Pejagoan dan Buluspesantren. Tapi saat itu saya khawatir, karena adanya banyak mobil listrik. Tapi saya lihat tiga tahun terakhir di Kebumen kok jarang mobil listrik. Ya sudahlah dibangun saja, karena ngurus izinnya juga sulit. Jadi baru bisa dibangun hari ini,” kata Mohammad Yahya Fuad, founder Tradha Group.
Hadir pada kegiatan ini di antaranya mantan Bupati Kebumen KH Yazid Mahfudz, mantan Sekda Kebumen Mahmud Fauzi, Wakil Bupati Kebumen terpilih Zaeni Miftah, Dandim 0709 Kebumen Letkol Czi Ardianta Purwandhana, ketiga putra-putri Yahya Fuad (Faiz Alaudien Reza Mardhika, Khalisha Adelia Aziza, Syahzada Izaz), dan forkopimcam Sempor.
Hadir pula Sales Business Manager Pertamina I Made Mega Adi Sanjaya, pengusaha H Guntoro, Ketua BPH PKU Muhammadiyah Gombong dr Agus Suyudi, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kebumen Solatun, anggota dewan, PCM dan PCA Muhammadiyah Gombong, perbankan, Direksi Tradha Group, dan tamu undangan lainnya.
“Semoga pembangunan SPBU kami ini bisa diberi kemudahan oleh Allah dan bisa memberi manfaat bagi masyarakat. Dan semoga setelah jadi nanti, mudah-mudahan laris manis seperti Bu Lilis,” kata Yahya Fuad disambut tepuk tangan dan tawa tamu undangan.
Suka menulis, membaca dan berpetualang.