Momen munculnya matahari terbit atau biasa disebut sunrise, sudah pasti ditunggu oleh kebanyakan orang, khususnya para pendaki gunung. Untuk mengabadikan momen tersebut, para pendaki harus melawan rasa malas untuk keluar tenda serta serangan mager efek dari dinginnya udara pagi hari.
Seperti halnya para pendaki Gunung Prau yang terkenal dengan spot terbaik untuk menikmati munculnya matahari dari ufuk timur. Tidak heran jika salah satu area di Gunung Prau dinamakan sunrise camp, karena lokasinya memang ideal untuk mengabadikan momen tersebut.

Gunung Prau dengan ketinggian 2590 mdpl (meter di atas permukaan air laut) terletak di kawasan Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah dan menjadi tapal batas antara empat kabupaten yaitu Kabupaten Batang, Kabupaten Kendal, Kabupaten Temanggung dan Kabupaten Wonosobo.
Untuk mengunjungi Gunung Prau, pendaki dapat memilih jalur yang akan dilewatinya. Salah satunya yaitu lewat jalur Wates, Kabupaten Temanggung. Selain jalur Wates, terdapat jalur lain di antaranya Patak Banteng, Igirmranak, serta Dieng.
Baca juga: Pendakian Gunung Sindoro via Jalur Tambi/Sigedang
Belum lama ini penulis berkesempatan mengajak beberapa pendaki yang bisa dikatakan “pemula” untuk naik ke Gunung Prau. Di antaranya Rafif, Fatih, Ammar, Zamil, Akhsan, Melinda, Rizki, Naila, Lina, dan Witania yang mereka semua masih duduk di bangku kelas XI SMA.