2.500-an Pelari Ramaikan Kebumen Beach Marathon 2023

PETANAHAN (KebumenUpdate.com) – Dari ajang Kebumen Beach Marathon (KBM), Sabtu 30 Desember 2023, lebih dari 2.500 pelari dilepas oleh Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan bersama Bupati Kebumen Arif Sugiyanto. Turut hadir Wakil Bupati Kebumen Ristawati Purwaningsih, jajaran forkopimda, serta ketua panitia KBM 2023 Santoso Budiawan.

Event sport tourism dengan kategori 21K menjadi yang pertama diberangkatkan yakni pada pukul 5.40 WIB. Selanjutnya berturut-turut kategori 10K dan 5K pada pukul 5.43 dan 5.49 WIB.

Bacaan Lainnya

Baca juga: Kebumen Beach Marathon 2023 Diikuti 8 Pelari dari Luar Negeri, Ini Faktanya

Memasuki garis finish. (Foto: Hari)

“Event yang luar biasa dan apresiasi untuk peserta yang mengikuti Kebumen Beach Marathon (KBM). Karena acara ini selain mengajak berolahraga agar sehat juga membawa manfaat atau memberi dampak yang besar bagi Kebumen seperti UMKM, hotel, restoran, dan lainnya,” kata Zulkifli Hasan.

Berdasarkan data yang yang dihimpun, keseluruhan peserta di ajang Kebumen Beach Marathon 2023 sejumlah 2.523 pelari. Kategori 21K diikuti 210 pelari, kategori 10K diikuti 663 pelari, dan kategori 5K diikuti 1.650 pelari.

Pos terkait