Tim Gabungan Cek Kelayakan Angkutan Umum Jelang Arus Mudik, Ini Hasilnya

Petugas memeriksa kelengkapan administrasi kendaraan angkutan umum menjelang arus mudik Lebaran 1444 H. (Foto: Dok Humas Pemkab Kebumen)

KEBUMEN (KebumenUpdate.com) – Untuk mempersiapkan momen mudik lebaran yang tinggal menghitung hari, kelayakan angkutan umum tidak luput dari pantauan Pemkab Kebumen dan Polres Kebumen.

Berlangsung di Terminal Bus Tipe A Kebumen Selasa 11 April 2023, Kepala Disperkimhub Kabupaten Kebumen Slamet Mustolkhah mengatakan bahwa kendaraan yang dilakukan pengecekan merupakan angkutan umum Antar Kota Antar Provinsi (AKAP).

Bacaan Lainnya

Baca juga: Jelang Nataru, Tim Gabungan Inspeksi Keselamatan Angkutan

Petugas memeriksa kelengkapan administrasi kendaraan angkutan umum menjelang arus mudik Lebaran 1444 H. (Foto: Dok Humas Pemkab Kebumen)

“Ram check ini kami bekerja sama dengan Polres Kebumen. Adapun yang kami cek ini meliputi buku KIR, rem, lampu, ban, pemecah kaca, jumlah kursi dan lainnya,” kata Slamet.

Menurutnya, ram check rutin dilaksanakan pada saat menjelang Idulfitri dan liburan Nataru. Tujuannya untuk memastikan kendaraan angkutan umum laik jalan dengan harapan bisa meminimalkan kecelakaan lalu lintas.

Pos terkait