SEMPOR (KebumenUpdate.com) – Seorang warga Dukuh Kaliputih RT 05 RW 02 Desa/Kecamatan Sempor, Kabupaten Kebumen dilaporkan tenggelam di Waduk Sempor, Kamis 7 September 2023 malam.
Warga bernama Satim Siswanto (54) hingga Jumat 8 September 2023 pagi masih dalam pencarian tim SAR gabungan.
Informasi yang dihimpun, kronologi kejadian itu bermula pada pukul 18.00 Wib saat Satim mengejar perahunya yang terbawa arus di Waduk Sempor. Akan tetapi karena arus terlalu kuat sehingga menyebabkan ia tenggelam.
Baca Juga: Patroli di Waduk Sempor, Pengelola Wisata Air Diimbau Tingkatkan Safety
Di tempat kejadian hanya ditemukan sabit dan rokok miliknya. Kemudian dilakukan pencarian oleh warga setempat, namun tidak menemukan tanda-tanda keberadaan korban. Hingga berita ini diunggah tim SAR Gabungan berupaya untuk menemukan pria paruh baya tersebut.
Operasi Pencarian
Basarnas Kantor SAR Cilacap bersama potensi SAR setempah gabungan melakukan operasi pencarian pada Jumat pagi ini.
Priyo Prayudha Utama, selaku Kepala Subseksi Operasi dan Siaga Basarnas Cilacap menyampaikan bahwa tim SAR Gabungan dibagi menjadi tiga SRU. SRU 1 melakukan penyisiran darat dengan radius 500 meter di sekitar lokasi kejadian. Kemudian SRU 2 melakukan penyisiran di atas permukaan air.
“Sedangkan SRU 3 melakukan penyelaman di sekitar lokasi kejadian,” ujar PriyoPrayudha.