Pedagang Pasar Pagi Mulai Tempati Stadion Candradimuka, Jalan Arungbinang Akan Diberlakukan Satu Arah

KEBUMEN (KebumenUpdate.com) – Para pedagang pasar pagi mulai menempati area lapak di Stadion Candradimuka sejak Rabu dini hari, 7 Juni 2023. Hal ini lantaran stanplat colt atau terminal non bus akan mulai dibangun agar tempatnya lebih layak dan representatif.

Asisten II Sekda Kebumen Bidang Perekonomian dan Pembangunan Frans Haidar mengatakan, bahwa pemindahan pedagang pasar pagi ke Stadion Candradimuka bakal memakan waktu sekitar empat bulan. Setelah pembangunan selesai, mereka akan dikembalikan ke stanplat colt.

Bacaan Lainnya

Baca juga: Pasar Pagi Segera Dibangun, Ini Lokasi Pasar Sementara

“Para pedagang ini perlu kita pindah sementara di Stadion Candradimuka karena stanplat colt sedang kita bangun untuk para pedagang pasar pagi yang lebih layak dan representatif. Anggaran untuk pembangunan pasar pagi sebesar Rp2,7 miliar,” kata Frans, Rabu 7 Juni 2023.

Frans mengakui di hari pertama pemindahan pasar pagi masih terlihat sedikit kurang tertib, terlebih lagi dengan kepadatan arus lalu lintas di kawasan stadion. Hal ini karena para pedagang perlu ada penyesuaian. Namun secara umum berjalan dengan lancar, dan ia yakin beberapa persoalan bisa segara teratasi.

Pos terkait