Pemkab Kebumen Raih Penghargaan Hassan Wirajuda Award dari Kemenlu RI

KEBUMEN (KebumenUpdate.com) – Pemkab Kebumen meraih penghargaan Hassan Wirajuda Award Pelindungan WNI Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia yang berlangsung di Gedung Graha Bhakti Budaya Taman Ismail Marzuki Jakarta, pada Jumat 26 April 2024.

Penghargaan Hassan Wirajuda Award (HWPA) adalah penghargaan kepada perorangan, lembaga, instansi pemerintah baik di perwakilan maupun pemerintah daerah yang memberikan upaya Pelindungan kepada WNI dengan sungguh-sungguh.

Bacaan Lainnya

Baca juga: Pemkab Kebumen Kembali Raih Penghargaan, Kali Ini dari Badan Kepegawaian Nasional

Penghargaan bergengsi tersebut diserahkan secara langsung oleh Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi kepada Bupati Kebumen Arif Sugiyanto yang diwakilkan Sekda Kebumen Edi Rianto.

Sekda Edi mengatakan, penghargaan kepada Pemkab Kebumen didapat untuk kategori pemerintah atau instansi daerah yang dianggap telah melakukan upaya sungguh-sungguh dalam memberikan perlindungan WNI, khususnya Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Luar Negeri.

Pos terkait